BANGKINANG (auramedia.co) – Dinas Perkebunan, Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disbunak Keswan) sudah menyiapkan tim untuk memantau hewan kurban.

Kepala Dinas Perkebunan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Marahalim mengatakan, persiapan untuk menyambut hari raya Idul Adha sudah membentuk tim di setiap kecamatan dan ada koordinatornya. Tugas dari tim ini adalah untuk memantau hewan-hewan kurban dari penyakit.

“Biasanya H-2 dan H-1 hewan kurban sudah terkumpul di masjid-masjid, nanti tim yang dari kecamatan akan memeriksa kesehatan hewan kurban,” jelas Marahalim, Kamis (6/6/2024).

Marahalim menambahkan, pada saat pemotretan tim juga akan turun memeriksa penyakit seperti cacing pita di hewan kurban. Tim memastikan kesehatan hewan kurban sebelum dikonsumsi.

“Kalau ditemukan cacing di hati hewan kurban disarankan untuk tidak konsumsi. Kalau tidak ditemukan cacing di hati, berarti aman untuk dikonsumsi,” jelas Marahalim.

Marahalim mengatakan, pasokan hewan kurban untuk Kabupaten Kampar banyak didatangkan dari luar. Karena hewan kurban dari Kampar tidak mencukupi. Seperti tahun lalu hewan kurban mencapai 7.563. Dari Kampar hanya sekitar 2.000 sisanya didatangkan dari luar daerah.

“Untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban ini didatangkan dari Sumbar dan Lampung dan kabupaten tetangga,” jelas Marahalim.***