KAMPAR(auramedia.co) – Dinas Perkebunan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Kampar pada tahun 2022 akan menyalurkan bantuan berupa pengadaan bibit subsidi bagi masyarakat petani Kelapa Sawit sebanyak 9000.

Dimana, bibit yang diberikan untuk bantuan sawit bersubsidi diajukan melalui kelompok dan juga perorangan.

“Pada tahun 2022 ada peningkatan sebanyak 9000 bibit subsidi yang tersebar diseluruh kabupaten,” kata Kepala Disbunakkeswan Kampar Syahrizal melalui Kabid Usaha Tani Yalen Nelfida, (8/2/21).

Hal ini dilaksanakan dalam menjalankan Progam Budidaya Tanaman Perkebunan dalam menyalurkan bantuan pengadaan bibit subsidi untuk masyarakat Petani Kelapa Sawit.

“Bibit Sawit ini kita salurkan kepada masyarakat yang telah mengajukan permohonan ke Disbunakkeswan Kampar sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan,” ujarnya.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Petani Sawit dengan perbaikan pada bibit Sawit.

“Kita berharap kepada Petani yang sudah mendapatkan bantuan bibit Sawit agar bisa memanfaatkan sebaik-baiknya, dan jangan sempat lagi petani itu memanfaatkan bibit-bibit palsu atau sembarangan,” ujar Yalen lagi.

Untuk penangkaran bibit berada di Desa Muara Jalai Kecamatan Kampar Utara dengan jenis bibitnya dari BPKS Medan, pungkasnya.***