Pekanbaru, (auramedia.co)-Pengurus Generasi Muda Kesatuan Penerus Parjuangan Republik Indonesia (GARUDA KPP-RI) Provinsi Riau mengadakan audiensi dengan Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Juma’at, 25/6/2021.

Kedatangan Pengurus Generasi Muda Kesatuan Penerus Parjuangan Republik Indonesia (GARUDA KPP-RI) Provinsi Riau disambut oleh Bapak Amri Kabid Ekonomi Kreatif dan beberapa orang staf.

Pada saat audiensi tersebut juga di hadiri oleh pengurus Garuda KPP-RI Kabupaten yaitu Pengurus Kab. Kampar, Kab Inhil, Kab. Siak.

Setelah audiensi, kepada auramedia.co, Nurul fajri mengatakan, bahwa tujuan pengurus Garuda KPP RI Riau dalam rangka audiensi terkait kondisi pariwisata di Riau seperti ketersediaan infrastruktur jalan memasuki tempat wisata dan pembinaan kelompok sadar wisata (pokdarwis).

“Saat ini aksesibilitas untuk memasuki tempat Pariwisata di Provinsi Riau masih perlu menjadi perhatian,” Kata Nurul fajri.

Selanjut, kata Fajri, kelompok sadarwisata juga sangat perlu diperhatikan dan diberikan pembinaan.

Fajri juga mengatakan bahwa Kabid Ekonomi kreatif Dinas Pariwisata Provinsi Riau menyambut baik pengurus Garuda KPP-RI Riau.

“Bahwa dinas Pariwisata Provinsi Riau siap bekerja sama dengan GARUDA Kppri Riau untuk memajukan destinasi wisata di provinsi Riau.” ucap fajri. (Kardi)