Binuang, Auramedia.co – Mengingat menipisnya lahan pertanian masyarakat, Mahasiswa Kukerta Unri 2019 latih masyarakat Desa Binuang Kecamatan Bangkinang bertanam hidroponix s
di Perpustakaan Bina Ilmu. Masyarakat diajarkan mulai penyemaian hingga pemanenan.
Sosialisasi hidroponix tanaman sayuran, (04/08/19) yang dilaksanakan di Perpustakaan Bina Ilmu Desa Binuang tersebut disampaikan oleh pemateri, Muhammad Arson yang merupakan salah seorang mahasiswa Kukerta Unri tahun 2019 di Desa Binuang Kecamatan Bangkinang Kabupaten Kampar.

Kepada wartawanmuhammad Arson mengatakan, bahwa dalam sosialisasi ini masyarakat diajarkan cara penyemaian hingga pemanenan hidroponix tanaman sayuran. hidroponix tanaman sayuran adalah Salah satu cara untuk menghadapi semakin menipisnya lahan pertanian masyarakat, ungkap Muhammad Arson.
Lebih lanjut Arson mengatakan, sosialisasi hidroponix yang diikuti oleh masyarakat Desa Binuang ini diharpkan mampu memberikan ikmu dan manfaat bagi masyarakat dalam bertani tanaman sayuran. ” masyarakat diharapkan mampu menerapkan pertanian hidroponik mengingat lahan yang makin menipis khususnya bertani sayuran”, ungkap Muhammad Arson.8
Sementara itu, kepala Desa Binuang, Roslaini, S. Pd kepada wartawan mengatakan, semoga ilmu hidroponix yang disampaikan mahasiswa Unri ini dapat diserap oleh masyarakat Desa Binuang. Semoga ilmu ini dapat bermanfaat untuk peningkatan ekonomi masyarakat Desa Binuang, ungkap Roslaini.(Adi Jondri)





















