Riau – PT Pertamina Hulu Energi Siak (PHE Siak), kontraktor di bawah pengawasan dan pengendalian SKK Migas, melakukan upacara 17 Agustus dalam rangka ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke 73. Upacara dilakukan di lapangan batang yang berada di kabupaten Rokan Hilir dan di lapangan Lindai yang berada di kabupaten Kampar.(17/8)

Berlaku sebagai inspektur upacara di lapangan Batang adalah Akbar Pradima, selaku Field Support Supt PHE Siak dan inspektur upacara di lapangan Lindai adalah Fertian Eka, Pjs Field Manager PHE Siak dan diikuti 200 orang pekerja migas dan kontraktor yang bertugas di lapangan batang maupun lapangan Lindai. Akbar membacakan sambutan Plt Direktur Utama Pertamina (Persero) dan Kepala SKK Migas juga sekaligus memberikan motivasi kepada seluruh pekerja “ dengan semangat kemerdekaan ke 73, kita sebagai pekerja migas sepatutnya harus selalu semangat untuk ikut serta berkontribusi bagi kemajuan bangsa dan negara, dan itu kita buktikan dengan kerja keras, kerja iklas dan kerja cerdas” tutur Akbar.

Dengan mengusung tema ulang tahun Republik Indonesia ke 73 yaitu *Kerja Kita, Prestasi Bangsa*, PHE Siak yang saat ini mengoperasikan 2 lapangan aktif yaitu batang dan lindai terus melakukan upaya menjaga jumlah produksi minyak, juga aktif melakukan pencarian cadangan migas yang tahun ini telah dilakukan pemboran kumis-2 di kabupaten Rokan Hulu.(adi Jondri)